Persaingan antar smartphone untuk tahun ini bisa dikatakan semakin
memanas. Beberapa konsep desain smartphone pun mengalir deras di dunia
maya maupun di beberapa media lainnya. Untuk
meningkatkan tensi persaingan, pada kesempatan Nokia World 2011 awal
tahun ini, Nokia sempat menghadirkan perangkat yang serupa melalui
sebuah prototype smartphone layar fleksibel yang disebut perangkat kinetic.
Dan sampai saaat ini, tim kreatif di Nokia Research Lab memiliki
terobosan desain baru untuk sesuatu yang lebih dari sekedar perangkat
biasa. Terobosan desain konsep terbaru untuk perangkat kinetic ini
disebut Nokia HumanForm. Nokia HumanForm merupakan terobosan untuk
desain smartphone terbaru yang dimiliki Nokia. Smatphone ini nantinya
memiliki bentuk keseluruhan yang tergolong konsep desain masa depan dan
menentang arus desain smartphone yang ada di pasar gadget saat ini.
Nokia HumanForm memang dirancang untuk mengubah cara kita menggunakan ponsel seperti
saat ini. Dimulai dengan tombol yang bakal tergusur dengan onscreen tap
dan gesture. Selain bekerja dengan regular tap dan gesture, smartphone
ini juga dapat dibengkokkan seperti konsep-konsep smartphone fleksibel
yang telah ada sebelumnya.
Ini hanya sebuat prototype, untuk lebih jelasnya lihat video dibawah ini:
0 Komentar:
Posting Komentar