Apabila anda ingin menambah kapasitas RAM (Random Access Memory) atau biasa disebut Memory saja pada laptop/notebook, anda dapat melakukannya sendiri dengan cara memasang/menambahkan keping memory asalkan masih ada slot memory yang masih kosong dan kapasitas total memory masuk pada range yang diperbolehkan dari spesifikasi notebook/laptop tersebut.
Umumnya sebuah notebook memiliki 2 buah slot/terminal untuk memasangkan keping RAM/memory, dan biasanya kalau kita membeli laptop bawaannya hanya terpasang satu keping, satu slot lagi kosong.
Misalnya laptop yang anda beli kapasitas memorynya sebesar 2GB, dan anda ingin menjadikannya menjadi 4GB, maka anda harus menambahkan satu keping lagi yang berkapasitas 2GB pada slot yang masih kosong.
Sebelum membeli anda harus mengetahui jenis memory dan data transfer ratenya misal DDR3/ PC 12800, karena kalau jenis memorynya berbeda (misal antara DDR2 dan DDR 3) jelas tidak dapat digabungkan karena untuk pin atau kaki-kakinya juga berbeda tidak akan masuk di slotnya, kemudian kalau Jenis memorynya sama akan tetapi nilai PCnya berbeda misal memory PC 10600 digabungkan dengan PC 12800 bukannya komputer akan semakin cepat dengan ditambah memory, yang ada malah komputer anda akan bermasalah.
Read more
Kumpulan tips dan trik komputer dari berbagai sumber
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Belanja di Amazon.com
Top 5 of the Week
-
Seiring kekhawatiran akan kehalalan makanan, terutama ayam goreng, kini telah hadir franchise Ayam Goreng Tepung Rahmah yang insya Al...
-
Dibawah ini adalah list photoshop action yang bertemakan vintage. Selain itu juga banyak terdapat list free photoshop action yang dapat kita...
-
Notebook atau laptop-laptop saat ini yang bentuk atau ukurannya tipis banyak yang dirancang tidak memiliki internal optical drive atau CD/DV...
-
Top 10 keyboard shortcutsUsing keyboard shortcuts can greatly increase your productivity, reduce repetitive strain, and help keep you focus...
-
Mungkin ada beberapa teman yang saat ini belum mencoba WhatsApp versi web, tidak ada salahnya untuk mencoba. WhatsApp versi web dalam pengg...
Copyright © Autodidact. Diberdayakan oleh Blogger.



0 Komentar:
Posting Komentar